Monday, June 19, 2023

Lewati Masa Sendiri

 


Begitu yang terjadi 

Tentangmu ...

Duhai kekasih hati yang ada 

Sebagai kenyataan yang telah berlalu 

Walau mengenalmu bukan dalam buku sejarah yang telah usang 

Namun masih terbuka benang -benang halus buat merenda kasih...

Mungkinkah untuk kita lalui lagi...

Tiada hasrat hati terdalam menempatkanmu untuk jadi yang kesekian bagi muara hati...

Tidak pula terbersit keinginan buat menempatkan perjumpaan denganmu tanpa terisi sedikit makna ...

Apalagi menganggap dirimu yang istimewa hanya semacam alternative belaka...

Namun dibalik itu semua sebenarnya lebih memandang diri sendiri yang sangat kecil untuk dapat mengatakan kepantasan apa yang layak kuberi bila dapat bersanding atau setidaknya dekat dengan dirimu....

Engkau telah terlalu tinggi untuk bagiku dapat hanya sekedar mendekat apalagi mengenali setelah semakin tinggi dan dikenali bahkan oleh mereka yang penuh prestasi tinggi, berambisi dan semenarik bidadari serta bersedia apa saja buat dirimu... membayangkan saja bukankah itu sudah bikin ngelu...?

Walau demikian kesendiriaan ini jangan kau pikir sebagai kekecewaan pada dirimu, sama sekali bukan ; engkau terlalu sempurna bagiku dan kuyakini suatu saat kau dapat menemuiku lagi, karena pintu itu sebenarnya selalu terbuka buatmu....



No comments:

Post a Comment

Baku

 seperti datang tanpa diundang masa yang menghampiri engkau terbentang sebelum penuhnya kesadaran menemukan bagian sebagai apa saja ditempat...